Kode: 04.01.060
Angka kematian karena kecelakaan lalu lintas (road traffic injury) adalah jumlah kasus kematian akibat kecelakaan lalu lintas, yang dinyatakan sebagai angka per 100.000 penduduk. Angka kematian ini terus meningkat setiap tahun seiring dengan pertambahan jumlah kendaraan bermotor. Angka kematian lalu lintas di Indonesia sangat sulit ditentukan secara pasti karena ketiadaan sistem surveilans terintegrasi. Dengan demikian, saat ini data kematian akibat kecelakaan lalu lintas diperoleh dari sistem registrasi vital.
Jumlah penduduk yang meninggal akibat kecelakaan lalu lintas pada kurun waktu tertentu dibagi dengan jumlah penduduk pada periode waktu yang sama dan dikali 100.000. Rumus: Indikator 3.6.1 = Jumlah kasus kematian akibat kecelakaan lalu lintas X 100.000 Jumlah penduduk pada periode yang sama
| Kode | Nama Indikator | Level |
|---|---|---|
3.6.1 |
Kematian akibat kecelakaan lalu lintas. | - |
| Kode | Nama Indikator | Level |
|---|---|---|
000122 |
Angka kematian akibat cedera fatal kecelakaan lalu lintas | - |