Persentase Perubahan Emisi Gas Rumah Kaca

Kode: 07.05.075

Parent
Informasi Dasar
Satuan
persen
Tagging RAD
LINGKUNGAN HIDUP
Klasifikasi
Wilayah Administrasi: Nasional, Provinsi; Sektor
Definisi

Gas Rumah Kaca (GRK) adalah gas yang terkandung dalam atmosfer, baik alami maupun antropogenik, yang menyerap dan memancarkan kembali radiasi inframerah. Penurunan emisi GRK dihasilkan dari pelaksanaan berbagai kegiatan yang secara langsung dan tidak langsung menurunkan emisi gas rumah kaca sesuai dengan target pembangunan nasional maupun pembangunan daerah. Persentase penurunan emisi GRK tahunan adalah perbandingan angka penurunan emisi GRK di titik tahun tertentu terhadap angka baseline emisi di titik tahun yang sama. Persentase penurunan emisi GRK kumulatif adalah perbandingan akumulasi penurunan emisi GRK selama periode base year hingga tahun tertentu terhadap akumulasi emisi GRK baseline untuk periode yang sama.

Rumus Perhitungan
Persentase Penurunan Emisi GRK Daerah Tahunan %PEt = PEt / EBt %PEt = persentase penurunan emisi GRK total sektoral pada tahun t PEt = penurunan emisi GRK total sektoral tahun t EBt = emisi GRK total sektoral baseline tahun t t = titik tahun perhitungan Persentase Penurunan Emisi GRK Daerah Kumulatif %PEK = ∑ti = base year PEt / ∑ti = base year EBt %PEK = persentase penurunan emisi GRK kumulatif ∑ti = base year PEt = akumulasi penurunan emisi GRK total selama periode base year hingga tahun t ∑ti = base year EBt = akumulasi emisi GRK total baseline selama periode base year hingga tahun t t = titik tahun perhitungan i = base year tahun 2010
Mapping
SDGs
Kode Nama Indikator Level
13.2.2.[a] Potensi Penurunan emisi gas rumah kaca (GRK). -
SIPD
Kode Nama Indikator Level
000072 Persentase Penurunan Emisi GRK -
000215 Persentase Perubahan Emisi CO2/Emisi Gas Rumah Kaca -
000271 Potensi Penurunan emisi gas rumah kaca (GRK) -