Maret 2018, Gini Ratio Bangka Belitung 0,281, Terendah se-nasional

18 Juli 2018
Maret 2018, Gini Ratio Bangka Belitung 0,281, Terendah se-nasional
Abstract
<span class="abstrak-item-brs" style="display:block;text-align:justify;"><div style=""><ul><li>Pada Maret 2018, tingkat ketimpangan pengeluaran penduduk Kepulauan Bangka Belitung yang diukur oleh Gini Ratio adalah sebesar 0,281. Angka ini meningkat sebesar 0,005 poin jika dibandingkan dengan&nbsp; Gini&nbsp; Ratio&nbsp; September 2017&nbsp; yang&nbsp; sebesar 0,276. Sementara&nbsp; itu&nbsp; jika&nbsp; dibandingkan&nbsp; dengan&nbsp; Gini&nbsp; Ratio&nbsp; Maret 2017 yang sebesar 0,282 turun sebesar 0,001 poin.</li><li>Gini Ratio di daerah&nbsp; perkotaan&nbsp; pada&nbsp; Maret 2018&nbsp; sebesar&nbsp; 0,296,&nbsp; &nbsp;naik&nbsp; &nbsp;dibanding&nbsp; &nbsp;Gini&nbsp; &nbsp;Ratio&nbsp; &nbsp;September 2017&nbsp; yang sebesar 0,288 dan turun dibanding Gini Ratio Maret 2017 yang sebesar 0,303. Sedangkan&nbsp; Gini&nbsp; Ratio&nbsp; di&nbsp; daerah&nbsp; perdesaan&nbsp; pada&nbsp; Maret 2018 sebesar 0,238 naik dibanding Gini Ratio September 2017 sebesar 0,236 dan Gini Ratio Maret 2017 yang sebesar 0,219.</li><li>Ukuran ketimpangan lain yang sering digunakan adalah persentase pengeluaran pada kelompok penduduk 40 persen terbawah. Berdasarkan ukuran ini tingkat ketimpangan dibagi menjadi 3 kategori, yaitu “tinggi” jika angkanya di bawah 12 persen, “sedang” jika angkanya berkisar antara 12-17 persen, serta “rendah” jika angkanya berada di atas 17 persen.&nbsp;</li><li>Pada Maret 2018,&nbsp; &nbsp;distribusi&nbsp; &nbsp;pengeluaran&nbsp; &nbsp;pada&nbsp; &nbsp;kelompok 40&nbsp; persen&nbsp; terbawah&nbsp; adalah&nbsp; sebesar&nbsp; 23,19 persen.&nbsp; Artinya pengeluaran&nbsp; penduduk&nbsp; masih&nbsp; berada&nbsp; pada&nbsp; kategori&nbsp; tingkat ketimpangan&nbsp; rendah.&nbsp; Jika&nbsp; dirinci&nbsp; menurut&nbsp; wilayah,&nbsp; di&nbsp; daerah perkotaan angkanya tercatat sebesar 22,20 persen, sementara&nbsp; untuk daerah&nbsp; perdesaan sebesar&nbsp; 25,43 persen, yang berarti baik di perkotaan maupun di perdesaan masuk dalam kategori ketimpangan rendah.</li></ul></div></span>
Tangal Rilis: 18 Juli 2018
Ukuran File: 0.34 MB
Link berhasil disalin!